Dreams really do come true - Walt Disney

Dreams really do come true - Walt Disney

Desa Waerebo - Finally One of My Wishlist Really Do Come True

Setelah dari trip Labuan Bajo, saya meneruskan perjalanan overland Flores ke Desa Waerebo dan Danau Kelimutu. Sebenernya Desa Waerebo ini wishlist saya di tahun 2015, tapi karena sibuk dengan urusan pernikahan saya dengan suami, jadilah baru terlaksana Mei 2016.

Hari pertama setelah trip Labuan Bajo selesai, 8 Mei 2016 jam 06 pagi, kami dijemput oleh drivernya Pak Miki 085337832459. Langsung cuss ke Desa Waerebo. Gilss... 8 jam lebih bok perjalanan. Padahal itu sewa mobil sendiri. Gimana yang ngeteng cobak!

Begitu sampai di desa Dintor, kami makan dulu. Agak pricey sih. 200ribu berempat dan cuma lauk ikan goreng ajaa sama kerupuk. Setelah makan kami lanjut lagi sampai ke jembatan setelah Desa Denge. Alhamdulillah saat kami kesana, mobil sudah bisa lewat sampai jembatan. Karena beberapa teman yang sudah ke Waerebo beberapa bulan sebelum kami, masih harus tracking dari Desa Denge. Lumayan jauh lho dari kl tracking dari Denge sampai jembatan ini saja. 

Setelah makan @ Desa Dintor
Lanjut tracking2 yang melelahkan. Kami menempuhnya dalam waktu gerimis tp agak lebat gerimisnya juga. Baju lepek2 gitu. Kami tempuh dalam waktu 4 jam baru sampai Desa Waerebo. Keong abis! Kami tiba pukul 8 malam di Waerebo. Suasana dosana rame banget oleh pengunjung. Sampai2 kami harus menginap dirumah utama. Padahal biasanya rumah ini tidak untuk tamu menginap, hanya untuk upcara penyambutan saja. 

Ini rumah utamanya. rumah yang paling besar. Biasa digunakan untuk menyambut tamu yang baru datang. Kami menginap disini saking ramainya pengunjung.

hunting milkyway tengah malem

aktivitas pagi hari bermain dengan anak2 di Waerebo


The Team


Jadi inget rumah mbah zaman dulu :(

Jam 9 pagi kami memulai tracking untuk kembali ke Dintor. Janjian dengan supir agar dijemput dijembatan jam 12 siang. 



Jam 12 siang kami sudah otw ke Kelimutu.. Next Judul yaa..








0 comments:

Posting Komentar

About

nothing but backpacking

Popular Posts